Cara Mencari HP Oppo yang Hilang

Cara Mencari HP Oppo yang Hilang

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Cara Mencari HP Oppo yang HilangDewasa ini HP menjadi barang elektronik yang sangat vital bagi sebagian orang. HP memang menjadi salah satu sarana komunikasi yang digunakan banyak orang. Bahkan menjadi salah satu sarana hiburan dan benda elektronik yang paling banyak digunakan orang.

cara mencari hp oppo yang hilang

Oleh sebab itu tidak heran apabila HP hilang, maka orang-orang akan kebingungan mencarinya. Tapi sebenarnya, HP Oppo yang hilang dapat dilacak dan ditemukan kembali.
Biasanya ada beberapa syarat yang harus dilakukan ketika kamu ingin melacak HP Oppo kamu yang hilang:
  • HP harus dalam keadaaan aktif
  • Data seluler juga harus aktif. Hal ini karena pelacakan dilakukan dengan menggunakan koneksi internet. Sehingga data yang keluar ketika pelacakan adalah data terakhir dimana koneksi internet terdeteksi
  • Anda harus cepat menghampiri lokasi yang ditampilkan. Karena jika HP hilang disebabkan pencurian, ada kemungkinan HP akan berpindah tempat.
Tapi meskipun demikian, kamu tetap bisa mencari HP kamu yang hilang. Sehingga kamu tidak perlu terlalu panik apabila kehilangan benda tersebut. Berikut caranya.

Cara Mencari HP Oppo yang Hilang Melalui Email

cara mencari hp oppo yang hilang

Sistem Operasi yang ditanamkan Google dan Android sebenarnya sangat membantu kamu dalam melacak posisi HP apabila mengalami kehilangan. Jadi, jika HP kamu yang hilang berupa Smartphone, proses pencarian HP yang hilang bisa lebih mudah lagi.
Ini karena setiap awal menggunakan HP kamu pasti akan menggunakan alamat email untuk dapat menjalankan sistem operasinya.
Berikut tutorial cara melacak HP Oppo yang hilang melalui Email:
  • Masuk ke dalam halaman gmail dan ketikkan nama email yang kamu gunakan pada Hp Oppo kamu yang hilang
  • Setelah itu klik berikutnya
  • Anda akan masuk ke halaman kata sandi. Masukkan kata sandi dan klik berikutnya
  • Pilih halaman Gmail versi Web kemudian pilih ikon berbentuk kotak yang terdiri atas titik-titik di pojok kanan atas
  • Masuk ke akun Google kamu dan scroll ke bawah
  • Akan ada beberapa opsi yang tersedia, pilih Temukan Ponsel Saya
  • Pilih merk HP Oppo yang kamu miliki dan pilih opsi temukan
  • Akan muncul Google Map, silahkan klik tutup pada pojok kanan atas
  • Pilih HP Oppo pada jenis HP yang muncul
  • Klik refresh. Posisi terakhir HP kamu akan terupdate dan kembali terbaca di Google Maps.
  • Klik tempat lokasi kamu terakhir kali dan alamat HP yang hilang akan terbaca dengan detail
  • Selesai
Kelemahan pelacakan ini adalah memakan daya baterai yang cukup besar. Sehingga ada kemungkinan ponsel akan mati sebelum HP ditemukan. Oleh karena itu jika mencari menggunakan metode ini, ada baiknya untuk langsung bergegas menuju lokasi agar tidak kehilangan jejak.

Cara Melacak HP Hilang dengan IMEI

cara mencari hp oppo yang hilang

Cara melacak HP hilang dengan IMEI sebenarnya cara yang paling mudah untuk dilakukan. Kebanyakan orang menggunakan IMEI memang untuk melacak lokasi terakhir HP Oppo yang hilang. Tapi, sebelum menggunakan IMEI sebagai cara melacak HP yang hilang, kamu harus terlebih dahulu memiliki nomor IMEI nya.
Cara melacak nomor IMEI adalah dengan menekan *#06# dan tekan tombol panggil copy paste nomor IMEI yang tertera ke dalam catatan di HP.
Kemudian, setelah mendapatkan nomor IMEI, kamu bisa melakukan tutorial berikut ini untuk melacak HP Oppo yang hilang:

1. Dengan Cara Menghubungi Operator Provider Seluler

Menghubungi service center dari kartu seluler yang kamu gunakan di HP hilang dapat membantu penemuan HP lebih cepat. Oleh karena itu, kamu bisa menghubungi operator dari kartu provider yang kamu gunakan.
Biasanya, pelacakan nomor HP ini bisa berjalan lebih akurat dan pasti menemukan lokasi terakhir HP Anda.

2. Cara Melacak HP Hilang dengan IMEI Menggunakan Aplikasi Find My Device

Aplikasi Find My Device ini digunakan bagi para pengguna Android. Berikut tutorial yang bisa kamu lakukan untuk menemukan nomor HP yang hilang:
  • Unduh dan Instal Aplikasi google Find My Device di PC ataupun Android yang ada di sana
  • Atau kamu juga bisa masuk ke dalam situs Google Find My Device di https://android.com/find
  • Masuk ke dalam akun Google yang ada di dalam HP Android kamu yang hilang
  • Anda akan ditawaru 3 fitur yang ada dalam aplikasi ini: Amankan HP, Bunyikan Suara, dan Hapus Data
  • Silahkan pilih fitur Secure Device untuk mengamankan HP terlebih dahulu
  • Kemudian, secara otomatis Google Maps akan melacak lokasi terakhir HP kamu berada

Anda bisa menggunakan cara ini hanya apabila syarat-syarat di bawah ini terpenuhi:
  • Perangkat yang hilang dalam kondisi aktif
  • Hp Oppo yang dilacak terhubung dengan akun Google
  • HP Oppo yang hilang memiliki koneksi internet
  • Lokasi di HP Oppo yang hilang sudah aktif dan fitur Find My Device juga sudah diaktifkan

Cara Melacak HP yang Hilang dalam Keadaan Mati

cara mencari hp oppo yang hilang

Ada 2 cara yang bisa kamu lakukan untuk mencari Hp Oppo yang hilang dalam keadaan mati. Beberapa cara tersebut adalah:

1. Cara Mencari HP Oppo yang Hilang Menggunanakan Google Maps

Cara mencari HP Oppo yang hilang selanjutnya adalah dengan menggunakan Google Maps. Fitur yang ada di Google Maps cukup ampuh jika digunakan untuk melacak HP yang hilang. Seperti berikut ini:
  • Buka Google Maps
  • Pilih menu Pengaturan dan Settting
  • Klik Bagi Lokasi dan Mulai pada Pojok Kiri atas aplikasi
  • Pilih waktu pelacakan Hingga dinon-aktifkan
  • Klik Pilih Orang
  • Isi alamat email dan nomor HP yang ingin ditemukan
  • Klik bagikan dan tekan aktifkan.
  • Tunggu beberapa saat sampai lokasi HP ditemukan
  • Proses pelacakan HP selesai

2. Cara Melacak HP yang Hilang dengan Menggunakan Google ADM

Cara melacak HP Oppo yang hilang ini bisa kamu lakukan dengan perangkat Android lain atau bahkan PC. Tutorialnya adalah sebagai berikut:
  • Lakukan Login ke Google ADM dengan menggunakan akun Google yang ada di perangkat Oppo mu yang hilang
  • Klik Accept pada saat proses login berlangsung
  • Tunggu beberapa saat sampai kamu melihat nama HP Oppo kamu yang hilang terkoneksi dengan alamat email tersebut
  • Klik HP Oppo kamu dan lokasi terakhir HP Oppo kamu akan terdeteksi
  • Simpan dan catat lokasi tersebut, kemudian proses  pelacakan selesai.

Kesimpulan

Mencari HP Oppo yang hilang memang biasanya cukup memakan banyak waktu dan daya. Akurasinya juga tidak begitu tinggi mengingat pelacakan ini dilakukan hanya untuk mencari lokasi secara garis besar, bukan lokasi detail.
Tapi, kamu bisa melakukan pengamanan apabila menggunakan Find My Device agar HP kamu terlindungi jika berada di tangan orang lain. Agar kuncinya tidak mudah dibobol dan kamu memiliki waktu untuk melacak lokasi tepatnya.
Itulah beberapa cara mencari HP Oppo yang Hilang yang bisa kamu lakukan untuk melakukan pelacakan. Yang paling penting adalah memastikan bahwa perangkat kamu terkoneksi dengan internet ketika hilang. Selamat mencoba.


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

Harga Handphone Oppo dan Spesifikasinya Terbaru dan Terlengkap

Harga Handphone Oppo dan Spesifikasinya Terbaru dan Terlengkap

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Harga Handphone Oppo dan Spesifikasinya – Oppo sudah menjadi salah satu vendor HP raksasa yang menguasai pasar Indonesia. Ini bisa dibuktikan dengan data di kuartal ketiga pasar Smartphone Indonesia tahun 2019. Dengan penjualan mencapai 26,1% dan berhasil menyalip penjualan Samsung, yang selama ini menguasai pasar Indonesia.

harga handphone oppo dan spesifikasinya


Marketing yang dilakukan Oppo memang bagus. Tapi hal itu juga diimbangi dengan perbaikan kualitas dan sasaran pasar yang jelas. Oppo mampu membawa teknologi ponsel flagship ke perangkat yang bisa dibeli kaum menengah.

Tidak heran kalau sekarang kelas menengah suka mencari informasi mengenai harga handphone Oppo dan spesifikasinya. Ada beberapa HP Oppo yang angka pencarian di internetnya cukup tinggi. Sabineblog merangkum HP tersebut seperti di bawah ini.

Harga HP Oppo A5S dan Spesifikasinya


Harga HP Oppo A5S hanya ada di kisaran 1 jutaan.  Pada awal dirilis, hp ini dibanderol pada harga 1.999.000 IDR. Tapi sekarang harga termurah yang ditawarkan Bukalapak,com hanya sekitar 1.500.000 IDR saja.

Meskipun HP mid-class, tapi Oppo A5S telah menawarkan perlindungan layar dengan memakai Corning Gorilla Glass 3. Meskipun layarnya masih HD+, tapi layarnya cukup luas sehingga bisa digunakan untuk menonton video dengan lega.

Keunggulan lain yang tampak dari Oppo A5S ini adalah baterainya yang berkapasitas besar, 4230 mAh. Selain itu, ada juga penghemat baterai yang ditanamkan beripa AI Battery Management dan telah dilengkapi dengan fitur fast charging.

Untuk chipset, HP ini membawa teknologi dari Mediatek Helio P35 dengan dukungan Qualcomm Octa-core sehingga performanya cukup baik dan powerfull. Hanya saja, operasi sistem yang digunakan masih Android Oreo dan belum diperbaiki hingga sekarang membuat tampilan ponsel ini agak ketinggalan zaman,

harga handphone oppo dan spesifikasinya

Berikut spesifikasi HP Oppo A5S yang dirangkum Sabineblog dari beberapa situs besar terpercaya:

  • Ukuran Layar: 6.2 inchi
  • Resolusi Layar: 720 x 1520 piksel, HD+
  • Kedalaman Layar: 271 ppi
  • Tahan Benturan: Tidak
  • Tahan Air: Tidak
  • Tipe HP: Smartphone, Phablet, Notch Phone, Camera Phone, Bezel-less Phone
  • Shape: Bar
  • Sistem Operasi: Android 8.1 OREO, ColorOS 5.2
  • Kartu SIM: Nano SIM, Dual SIM, Dual Standby
  • CPU: MediaTek MT6765 Helio P35 | Octa-core
  • Kecepatan CPU: 4x2.3 GHz Cortex-A53 | 4x1.8 GHz Cortex-A53
  • RAM: 2GB, 3GB
  • Penyimpanan Internal: 32GB
  • Penyimpanan Eksternal: microSD, up to 256GB
  • Kapasitas Baterai: 4230 mAh
  • Tipe Jaringan: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kamera Belakang: 13MP+2MP
  • Kamera Depan: 8MP
  • Fitur Pelengkap: Wi-Fi, Hotspot, GPS, Bluetooth, Flash, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack

Harga HP Oppo A3S dan Spesifikasinya


HP Oppo A3S memang mempunyai nama yang hampir sama dengan HP Oppo A3. Tapi A3S bukan versi upgrade dari A3, melainkan seri lanjutan dari Oppo A83. Jadi, secara harga dan spesifikasi memang beda jauh dan enggak ada mirip-miripnya, ya.

Harga HP Oppo A3S sendiri hanya sekitar 1.699.000 IDR. Tapi, ada beberapa toko online yang berani menawarkan hp ini dengan harga 1.399.000 IDR. Layar yang diusung masih berupa HD+ dengan resolusi 1520 x 720 piksel. HP ini juga masih memiliki notch atau poni pada layar depannya sebagai tempat kamera.

Untuk chipset, HP ini menggunakan teknologi Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 dengan fabrikasi 14nm. Dapur pacunya memang tidak terlalu menonjol dibanding HP dengan kisaran harga yang sama dari merk lain. Apalagi Sistem Operasi yang digunakan juga masih Android Oreo.

Yang benar-benar menonjol dari HP ini adalah kapasitas baterainya yaitu 4230 mAh. Dan seperti HP Oppo lainnya, kamera yang ditanamkan dalam HP Oppo A3S benar-benar menonjol di kelasnya. Kamera belakangnya mengambil sistem dual kamera dengan masing-masing resolusi 13MP + 2MP.

Kamera depannya juga mempunyai resolusi sebesar 8MP. Semua kelebihan kamera ini didukung oleh penyimpanan yang cukup standar untuk suatu smartphone. Yakni RAM sebesar 3GB dan memori internal sebesar 32GB.

harga handphone oppo dan spesifikasinya

Berikut telah Sabineblog rangkumkan rincian spesifikasi yang ditawarkan oleh Oppo A3S:

  • Tipe HP: Smartphone, Phablet, Notch Phone, Camera Phone
  • Sistem Operasi: Android 8.1 OREO | ColorOS 5.1
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 450 | Octa-core
  • Kecepatan CPU: 1.8 GHz
  • RAM: 2GB, 3GB
  • Memori Internal: 16GB, 32GB
  • Memori Eksternal: Memiliki Slot sendiri dengan maksimal memori sebesar 256GB
  • Baterai: Non-Removable Li-Po 4230 mAh (Tidak dilengkapi dengan Fast Charging)
  • Ukuran Layar: 6.2 inci
  • Resolusi Layar: HD+ 1520 x 720 pixel, dengan rasio 19:9
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Kamera Depan: 8MP
  • Fitur Lainnya: Wi-Fi, Hotspot, GPS, Bluetooth, Flash, Face Unlock, Dual Cameras

Harga HP Oppo F9 dan Spesifikasinya


Harga HP Oppo F9 berada pada kisaran 3.999.000 IDR sampai 4.999.000 IDR dan termasuk Oppo yang memiliki spesifikasi cukup baik. Hp ini dirilis pada tahun 2018 dengan tampilan yang masih memiliki poni pada layarnya.

Tapi, HP ini sudah mengalami penurunan harga menjadi kisaran 2.899.000 IDR. Tidak heran, karena spesifikasinya juga tidak mengalami pembaruan dan terkesan ketinggalan zaman.

Seperti HP yang rilis pada tahun 2018, maka sistem operasi yang dipakai masih berupa Android Oreo dan chipset dukungan dari MediaTek Helio P60. Yang menonjol adalah baterainya dengan kapasitas 3500 mAh dan dilengkapi dengan VOOC Flash Charge. Fitur ini menjanjikan dapat mengisi baterai 40% hanya dalam 20 menit saja.

Untuk  layar, resolusi yang ditawarkan Oppo F9 sebesar 2340 x 1080 piksel. Layar beresolusi tinggi ini juga memiliki ukuran yang cukup lega jika digunakan untuk menonton sebuah video. Ruang penyimpanannya juga cukup luas: dengan RAM 4GB/6GB dan memori internal mencapai 64GB, maka HP ini juga worth untuk dipakai bermain game.

Yang paling menonjol adalah kamera selfinya yang memiliki resolusi 25MP sehingga akan menampilkan hasil gambar yang cukup terang. Dual kamera belakangnya juga memiliki resolusi 16MP+2MP.

harga handphone oppo dan spesifikasinya

Untuk spesifikasi lebih lengkap, Sabineblog.com merangkumnya untuk Anda

  • Tipe HP: Smartphone, Phablet, Notch Phone, Camera Phone, Selfie Phone
  • Shape: Bar
  • Sistem Operasi: Android OREO | ColorOS 5.2 UI
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM
  • Chipset: MediaTek Helio P60
  • Kecepatan CPU: 4z2.0GHz Cortex-A73 dan 4x2.0GHz Cortex-A53
  • RAM: 4GB/6GB
  • Penyimpanan Internal: 64GB
  • Penyimpanan Eksternal: 256GB
  • Kapasitas Baterai: 3500 mAh dilengkapi dengan VOOC Flash Charger
  • Ukuran Layar: 6.3 inchi
  • Resolusi Layar: 2340 x 1080 piksel
  • Tipe Jaringan: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kamera Belakang: 16MP + 2MP
  • Kamera Depan: 25MP
  • Fitur lainnya: Wi-Fi, Hotspot, GPS, Bluetooth, Flash, Face Unlock, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm headphone Jack

Nah, itulah beberapa harga handphone Oppo dan Spesifikasinya. Kisaran harganya dari mulai 1 jutaan dan 3 jutaan dengan spesifikasi yang berbeda-beda. Nah, ponsel mana yang menarik perhatianmu?


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

Segera Rilis, Ini Kelebihan dan Kekurangan Oppo Reno3 5G

Segera Rilis, Ini Kelebihan dan Kekurangan Oppo Reno3 5G

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Usai sukses dirilis di China pada akhir tahun lalu, Oppo Reno3 5G yang diluncurkan bersama Oppo Reno3 Pro 5G dikabarkan akan segera masuk secara resmi ke Indonesia, rumornya di bulan ini. Smartphone yang hadir dengan 4 pilihan warna meliputi White, Black, Starry Night Blue, dan Sunrise ini dibanderol harga sekitar Rp 6.2 juta hingga Rp 7.2 juta dengan beragam fitur dan teknologi yang disematkan. Tetapi layak atau tidak Oppo Reno3 5G ini dibeli, simak kelebihan dan kekurangan smartphone tersebut.

spesifikasi dan harga oppo reno3 5g


Kelebihan Oppo Reno3 5G


Menyadari tingginya kegunaan smartphone dalam sehari hari, mulai dari menunjang pekerjaan hingga untuk keperluan hiburan. Oppo Reno3 5G mengusung layar yang luas dan mumpuni, layar Full HD (1080 x 2400 pixels) yang digunakan memiliki ukuran 6.4 inch ditambah pula adanya proteksi Corning Gorilla Glass 5 sehingga smartphone ini tahan goresan. Selain itu, Oppo Reno3 5G menggunakan panel AMOLED capacitive touchscreen 16M colors yang dikenal mampu menghasilkan warna sangat detail dan tajam walau pun digunakan beraktivitas di luar dan terpapar sinar matahari secara langsung. Ditambah dengab memilih panel layar tersebut, Oppo Reno3 5G memiliki fitur dark mode yang memberikan fungsi pada smartphone agar lebih efisien dan hemat daya itu karena pixel yang disematkan pada layar akan otomatis mati saat memperlihatkan warna hitam. Smartphone ini juga dilengkapi oleh ColorOS 7 dan mendukung sistem operasi Android 10.0.

Oppo Reno3 5G juga mengusung chipset yang memiliki performa unggul dan kuat, pasalnya smartphone ini menyematkan chipset MediaTek MT6885Z Dimensity 1000L dengan fabrikasi 7nm yang disebut sebut dapat bersaing dengan Qualcomm Snapdragon 765G. Tak hanya itu, chipset yang digunakan juga membawa CPU premium Cortex A77 dan CortexbA55 yang mempunyai delapan inti core sehingga dapat bekerja dengan kecepatan hingga menembus 2.2 GHz. Bahkan jika diuji skor AnTuTu yang dimiliki oleh smartphone ini, Oppo Reno3 5G berhasil mencapai skor yang sangat tinggi yaitu 320.822.

Penggunaan chipset kelas atas tersebut, selain digunakan untuk memperoleh kinerja dan performa smartphone yang lebih cepat. Chipset MediaTek MT6885Z berfungsi untuk memberi dukungan sehingga dapat menikmati konektivitas 5G. Walau pun kabarnya, konektivitas 5G itu hingga kini hanya bisa diperoleh pada Oppo Reno3 5G yang dirilis di China saja. Pernyataan itu semakin didukung dengan Oppo Reno3 5G yang diluncurkan di India tanpa adanya konektivitas 5G. Hebatnya lagi Oppo Reno3 5G telah mendukung teknologi near field communication untuk menunjang keperluan pengguna ketika menggunakan e-money.

Satu hal yang tak boleh dilewatkan adalah kamera, Oppo Reno3 5G membawa 4 kamera meliputi lensa wide dengan resolusi 64MP dan aperture f/1.8, lensa ultrawide beresolusi 8MP dan aperture f/2.2, lalu lensa beresolusi 2 MP B/W dan aperture f/2.4, ditambah lensa depth dengan resolusi2 MP dan aperture f/2.4. Untuk menghasilkan gambar yang memuaskan, Oppo Reno3 5G ini dibekali teknologi phase detection autofocus dan Optical Image Stabilization. Sedangkan pada layar depan terdapat pula kamera dengan resolusi sebesar 32MP dan aperture f/2.0. Namun lagi lagi dikabarkan spesifikasi itu hanya ditemukan pada Oppo Reno3 5G yang dirilis di China, sedangkan Oppo Reno3 5G yang diluncurkan di tanah air hanya dibekali kamera depan lebih besar yaitu resolusi 44MP yang didukung oleh fitur Ultra Night Selfie dan kamera belakang yang lebih kecil yakni beresolusi 48 MP yang dikatakan mampu menghasilkan foto menyerupai hasil foto 108 MP Ultra Clear Image. Kamera beresolusi 108 MP ini sendiri didapat dari perpaduan dan kalibrasi warna.

Kekurangan Oppo Reno3 5G


Dibanderol harga Rp 6 juta ke atas, Oppo Reno3 5G ini termasuk dalam smartphone yang memiliki kapasitas baterai kecil yang hanya memuat 4025 mAh. Sangat disayangkan pasalnya dengan segala kinerja dan performa smartphone yang dihadirkan, baterai yang diusung kurang mumpuni meski pun sudah dilengkapi dengan fitur fast charging 30 Watt, VOOC 4.0 yang dapat mengisi daya smartphone hingga 50 persen dalam waktu 20 menit. Ditambah lagi pada segi penyimpanan pada Oppo Reno3 5G tidak memberikan slot micro SD sehingga pengguna tidak dapat memperluas penyimpanan.

Spesifikasi Oppo Reno3 5G


OS: Android 10.0, ColorOS 7
Display: AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors 6.34 inci, 1080 x 2400 pixels
Protection: Corning Gorilla Glass 5
Chipset: Mediatek MT6885Z Dimensity 1000L (7 nm)
CPU: Octa core (2x2.2 GHz Cortex-A77 & 6x2.0 GHz Cortex A55)
GPU: Mali G77 MP9
RAM: 8 GB, 12 GB
Memory Internal: 128 GB
Main Camera: 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.72", 0.8 m, PDAF, OIS
8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/3.2", 1.4 m
2 MP B/W, f/2.4, 1/5.0", 1.75 m
2 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: 32 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.8", 0.8 m
Battery: Non removable Li Po 4025 mAh battery, Fast charging 30W, 50% in 20 min, VOOC 4.0
Colors: White, Black, Starry Night Blue, Sunrise

Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

HP Oppo Harga 2 Jutaan 2020 Terbaru dan Terlengkap!

HP Oppo Harga 2 Jutaan 2020 Terbaru dan Terlengkap!

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

HP Oppo Harga 2 jutaan
HP Oppo Harga 2 Jutaan – Kebutuhan akan smartphone memang enggak bisa disanggah lagi sekarang. Apalagi zamannya apa-apa sudah online, dari mulai belanja sampai komunikasi. Hal ini diimbangi juga dengan harga smartphone juga semakin murah. Salah satu vendor yang memang menyediakan ponsel murah itu ya Oppo.

Oppo memang terkenal sebagai vendor HP yang murah. Semua kisaran harga ada di sini. Dari mulai yang 1 jutaan, hp Oppo RAM 4gb harga 2 jutaan, sampai ke harga high-end.

Pada artikel kali ini, Sabineblog akan membahas soal harga HP Oppo 2 jutaan. Berikut ulasan lengkapnya.

1. Harga HP Oppo 2 Jutaan: Oppo A7


harga hp oppo 2 jutaan

Harga Toko Online: 2.029.000 IDR (Beda Toko, Beda Harga)
Harga Toko Offline: 2.475.000 IDR

HP Oppo harga 2 jutaan pertama adalah Oppo A7. Berada di kelas mid-range dan menawarkan spesifikasi high range tentu membuat Oppo A7 banyak diburu oleh konsumen. Kelebihan utamanya berada di kamera yang telah menanamkan fitur wide-angle sehingga bisa mengambil foto dalam area yang lebih luas.

Sabineblog juga salut terhadap ketahanan baterainya yang memiliki kapasitas 4230 mAh. Cukup besar untuk sebuah HP mid-range. Belum lagi RAM yang diitanamkan memiliki kisaran 3GB dan 4GB sehingga kemampuan multi-taskingnya juga mumpuni.

Spesifikasi Oppo A7


  • Tipe: Smartphone, Phablet, Nocth Phone, Camera Phone, Selfie Phone
  • Shape: Bar
  • OS: Android 8.1 (Oreo) | ColorOS 5.2
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM, Dual Standby
  • CPU: Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm) | Octa-Core Cortex-A53
  • Kecepatan CPU: 1.8Ghz
  • RAM: 3GB, 4GB
  • Internal: 32GB, 64GB
  • Memori Eksternal: microSD up to 256GB
  • Baterai: 4230 mAh
  • Ukuran Layar: 6.2 inchi
  • Resolusi Layar: HD+ 720 x 1520 piksel | Rasio 19:9 | kedalaman ~271 ppi
  • Tipe Network: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kecepatan Jaringan: HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A (2CA) Cat6 300/50 Mbps
  • Kamera Belakang: 13MP + 2MP
  • Kamera Depan: 16MP
  • Fitur lainnya: Wi-Fi, Hotspot,GPS, Bluetooth, Flash, Fingerprint Scanner, Dual Cammeras, 3.5mm Headphone Jack

Kelebihan Oppo A7


Jika kamu memang ingin mengadopsi Oppo A7 sebagai HP Oppo 2 jutaan andalan, maka Sabine telah merangkum beberapa kelebihan yang dimilikinya. Simak beberapa kelebihan Oppo A7 berikut ini:

  • Memiliki layar Waterdrop Notch dan bezel yang tipis dan membuat layar HP terasa penuh
  • Layar dibuat dari Kaca Gorilla Glass 3 sebagai pelindung dan membuat HP lebih tahan terhadap benturan
  • Memiliki kamera depan dengan resolusi 16MP. Terkenal baik di bidang kamera, Oppo juga melengkapinya dengan fitur beauty mode.
  • Mempunyaki kapasitas baterai yang besar dan bisa kamu lihat di spesifikasinya: 4230 mAh.
  • Desain dengan warna atraktif sehingga terlihat seperti HP premium

Kekurangan Oppo A7


Sebagai HP 2 jutaan, tentu spesifikasinya memiliki kekurangan. Ibaratnya, jika kuat disektor baterai dan kamera, pasti ada sektor lain yang memiliki kualitas biasa saja supaya harganya tetap bisa berada di kisaran 2 jutaan.

Untuk HP Oppo RAM 3GB ini sendiri memiliki beberapa kekurangan juga. Berikut Sabine rangkum dalam daftar di bawah ini:

  • Dapur pacu yang kurang powerfull dengan hanya dibekali oleh Snapdragon 450. Padahal, pesaingnya telah memasang chipset Snapdragon 625 di rentang harga yang sama
  • Tidak dilengkapi dengan fast charging, sehingga meskipun kapasitas baterainya besar, kamu harus bersabar menunggu baterai terisi penuh
  • Kamera belakang masih sama dengan Oppo A5 tanpa perubahan sama sekali
  • Layar yang dimiliki masih berupa HD+ dan belum Full HD
  • Bodi materialnya masih terbuat daru plastik dan kurang kokoh

2. Harga Oppo 2 Jutaan: Oppo A31 2020


harga hp oppo 2 jutaan

Harga Online: 2.305.000 IDR (berbeda toko, berbeda harga)
Harga Offline: 2.400.000 IDR

Harga Oppo 2 jutaan selanjutnya adalah Oppo A31. HP ini mengandalkan kamera yang sudah dilengkapi dengan Dazzle Color Mode sebagai andalan. Bahkan, sangking jernihnya kamera ini, Sabine pernah menemukan review per seorangan yang menyukai hasil foto Oppo A31 ketimbang hasil foto iPhone.

Kebayang, kan, betapa bagusnya hasil foto HP ini?

Jika kamu bingung ingin membeli HP ini atau tidak, kamu bisa menyimak ulasan Sabineblog di bawah ini. Mulai dari Spesifikasi, kelebihan, sampai kelemahan Oppo A31 ini.

Spesifikasi Oppo A31 2020


  • Tipe: Smartphone, Phablet, Notch Phone, Camera Phone, Bezel-less Phone
  • Shape: Bar
  • OS: Android PIE | ColorOS 6.1.2
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM, Dual Standby
  • CPU: MediaTek MT6765V/CB Helio P35 | Octa-core Cortex-A53
  • Kecepatan CPU:  4x1.8 GHz + 4x2.3GHz
  • RAM: 4GB, 6GB
  • Memori Internal: 128GB
  • Memori Eksternal: Up to 256GB
  • Baterai: Non-Removable 4230 mAh
  • Ukuran Layar: 6.5 inchi
  • Resolusi Layar: HD+ 720x1600 piksel
  • Tipe Network: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kecepatan Jaringan: HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A
  • Kamera Belakang: 12MP+2MP+2MP
  • Kamera Depan: 8MP
  • Fitur Lainnya:Wi-Fi, Hotspot, GPS, Bluetooth, Flash, Fingerprint Scanner, Triple Cameras, 3.5mm Headphone Jack

Kelebihan Oppo A31 2020


Dari spesifikasinya aja, seharusnya kita bisa menebak apa kelebihan dari HP Oppo A31 seharga 2 jutaan ini, kan?

Tapi biar lebih afdhal, baiklah. Sabineblog akan memberikan rangkuman mengenai kelebihan Oppo A31 2020 ini kepada kalian semua.

  • Memiliki kapasitas penyimpanan internal yang sangat besar: 128GB dengan RAM 4GB
  • Dilengkapi triple kamera dengan masing-masing resolusi: kamera utama 12MP, kamera portrait 2MP, dan kamera makro 2MP
  • Di range harga 2 jutaan ini, Oppo A31 menyajikan dapur pacu yang mantap. Dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio P35 yang tidak kalah dengan Snapdragon 660
  • HP Oppo 2 Jutaan RAM 4GB ini punya kapasitas baterai sebesar 4230 mAh.

Kekurangan Oppo A31 2020


Tapi, ya, seperti yang ditulis tadi. Ketika ada satu fitur yang menonjol, pasti ada beberapa bagian yang ‘biasa saja’ supaya harga Oppo masih bisa disetting dalam range 2 jutaan. Nah, bagian yang biasa saja inilah yang disebut sebagai kekurangan dari Oppo A31 2020.

Apa saja, sih, kekurangannya? Yuk, simak beberapa kekurangannya di bawah ini:

  • Layar yang masih HD+ dengan resolusi 1600x720 piksel
  • Kapasitas baterai yang besar tidak dilengkapi dengan kemampuan fast charging sehingga pengisian baterai bisa menjadi sangat lambat.

3. Harga Oppo 2 Jutaan: Oppo F11 Pro


harga hp oppo 2 jutaan

Harga: 2.920.000 IDR

Harga Oppo 2 jutaan RAM 6GB adalah Oppo F11 Pro. Oppo F11 Pro menawarkan spesifikasi yang cukup mumpuni dengan harga yang terbilang murah. Pada awal perilisannya, ponsel ini dibanderol dengan harga 3 jutaan lebih. Tapi, seiring berjalannya waktu harganya mulai turun dan menyentuh harga 2 jutaan dengan spesifikasi yang tidak main-main.

Yuk, simak ulasan dan review dari Sabineblog seperti di bawah ini:

Spesifikasi Oppo F11 Pro


  • Tipe HP: Smartphone, Phablet, Camera Phone, Selfie Phone, Bezel-less Phone
  • Shape: Bar
  • OS: Android 9.0 | ColorOS 6.0
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM, Dual Standby
  • CPU: MediaTek Helio P70 | Octa-core
  • Kecepatan CPU: 4x2.1 GHz Cortex-A73 dan 4x2.0 GHz Cortex-A53
  • RAM: 6GB
  • Memori Internal: 64GB, 128GB
  • Memori Eksternal: Up to 256GB
  • Baterai: 4000 (TYP), 3900 (MIN), VOOC Flash Charge: 3.0
  • Ukuran Layar: 6.5 inchi
  • Resolusi Layar: 2340x1080 piksel
  • Tipe Network: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kecepatan Jaringan: HSPA, LTE-A
  • Kamera Belakang: 48MP+5MP
  • Kamera Depan: 16MP (pop-up)
  • Fitur Lainnya: Wi-Fi, Hot-spot, GPS, Bluetooyh, Flash, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack

Kelebihan Oppo F11 Pro


Oppo biasanya dikenal sebagai HP yang memiliki standar Selfie terbaik. Tapi, untuk Oppo F11 Pro, kelebihannya jelas berada  di kamera belakang. Oppo F11 Pro memang dibekali dengan dual kamera yang resolusinya bisa dibilang ‘gila’. Mencapai 48MP.
Selain punya kelebihan di sektor kamera, Oppo F11 Pro juga punya beberapa kelebihan lain yang lain. Yakni:

  • Mempunyai desain yang mewah dan kekinian dengan desain panoramic screen dan panel IPS resolusi Full HD+
  • Kamera dengan fitur super lengkap: lensa resolusi tinggi, phase detection auto focus, Single LED flash dan sensor gambar Sony IMX 586
  • Kamu bisa berfoto di tempat yang minim pencahayaan tetapi tetap memiliki hasil yang Apik
  • Dilengkapi dengan Rising Camera dan Face Unlock
  • Dapur pacu yang mantap dengan OS Android PIE dan dukungan chipset dari Helio P70 MediaTek
  • Punya kapasitas baterai super besar dan pengisian yang cepat

Kekurangan Oppo F11 Pro


Dari berbagai segi: kamera, dapur pacu, dan chipset sudah oke punya. Tapi rupanya memang masih ada celah kecil untuk menempati kata kelemahan dari Oppo F11 Pro. Yakni:

  • Fingerprint yang masih berada di luar layar
  • HP belum tahan air dan belum tahan debu
  • Kamera depan belum dilengkapi dengan LED Flash

4. Harga Oppo 2 Jutaan: Oppo F11

harga hp oppo 2 jutaan

Harga Online: 2.000.000 IDR (berbeda toko, berbeda harga)
Harga Offline: 2.750.000 IDR

Ini adalah versi lite dari Oppo F11 Pro. Range harga yang dimiliki memang berada di kisaran harga 2 jutaan. Jadi, tidak heran kalau Oppo F11 ini menjadi salah satu harga Oppo 2 jutaan yang banyak diincar oleh konsumen dengan spesifikasi yang cukup tangguh.

Spesifikasi Oppo F11


  • Tipe Smartphone: Smartphone, Phablet, Cameraa Phone, Selfie Phone, Bezel-less Phone
  • Shape: Bar
  • OS: Android PIE | ColorOS 6
  • SIM: Dual SIM, Nano SIM, Dual Standby
  • CPU: MediaTek MT6771V Helio P70 (12nm)
  • Kecepatan CPU: 4x2.1 GHz Cortex-A73 dan 4x2.0 GHz Cortex-A53
  • RAM: 4GB, 6GB
  • Memori Internal: 64GB, 128GB
  • Memori Eksternal: Up to 256GB
  • Baterai: 4020 mAh
  • Ukuran Layar: 6.5 inchi
  • Resolusi Layar: 2340x1080 piksel
  • Tipe Network: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kecepatan Jaringan: HSPA, LTE-A
  • Kamera Belakang: 48MP+5MP
  • Kamera Depan: 16MP
  • Fitur Lainnya: Wi-Fi, Hot-spot, GPS, Bluetooyh, Flash, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack

Kelebihan Oppo F11


Sekilas, kedua Oppo harga 2 jutaan ini punya spesifikasi yang sama. Bedanya hanya berada di desain dan letak kamera depan. Oppo F11 memiliki kamera depan di layar dan membentuk notch.

Sedangkan F11 Pro punya layar penuh dan kamera depan yang akan muncul jika mau digunakan.
Tapi, Oppo F11 punya kelebihannya sendiri, yakni:

  • Kamera dengan ultra night mode
  • Dapur pacu yang badas, sama dengan ‘saudara kembarnya’
  • Layar didukung oleh ColorOS terbaru
  • Memori internal yang luas, 128GB
  • Kapasitas baterai yang besar dengan kemampuan fast charging
  • Desain yang cakep dan harga yang lebih murah daripada F9 ketika diluncurkan dulu.

Kekurangan Oppo F11


Beberapa kekurangan dari Oppo F11 adalah:

  • Tidak dilengkapi dengan fitur USB-C
  • Tidak ada fitur rekaman video 4K

5. Harga Oppo 2 Jutaan: Oppo A3

harga hp oppo 2 jutaan

Harga: 2.200.000 IDR (Beda Toko, kemungkinan memiliki harga yang berbeda)

Dari awal perilisannya, Oppo A3 memang diluncurkan untuk kalangan mid-range. Artinya, Oppo A3 memang dirancang untuk memiliki harga 2 jutaan saja. Sehingga tidak heran bahwa spesifikasinya mungkin tidak sehebat Oppo F11.

Berikut ulasan lengkapnya:

Spesifikasi Oppo A3


  • Tipe HP: Smartphone, Phablet
  • Shape: Bar
  • OS: Android OREO | ColorOS 5.0
  • SIM: Nano SIM, Dual SIM, Dual Standby
  • CPU: MediaTek Helio P60 | Octa-core (4x 2.0GHz Cortex A-73 dan 4x 2.0 GHz Cortex-A53)
  • Kecepatan CPU: 2.0 GHz
  • RAM: 4GB
  • Internal: 128GB
  • Eksternal: Up To 256GB
  • Baterai: Non-Removable Li-Ion 3400 mAh
  • Ukuran Layar: 6.2 inchi
  • Resolusi Layar: 1080 x 2280 Piksel, Ratio 19:9
  • Tipe Network: 2G, 3G, 4G (LTE)
  • Kecepatan Internet: HSPA, LTE
  • Kamera Belakang: 16MP
  • Kamera Depan: 8MP
  • Fitur Lainnya: Wi-Fi, Hot-spot, GPS, Bluetooyh, Flash, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack.

Kelebihan Oppo A3


Oppo harga 2 jutaan yang satu ini memiliki beberapa keunggulan dibanding ponsel entry-level keluaran vendor lain yang menjadi pesaingnya. Beberapa kelebihan ini adalah:

  • Memiliki sistem keamanan Face Unlock
  • Daya tahan baterai yang cukup lama, sekitar 4230 mAh
  • Mempunyai layar yang lebar dan lebih responsif
  • Dapur pacu yaang dimiliki cukup oke, dengan Qualcomm Snapdragon 450
  • Desain yang ditawarkan juga cukup cantik
  • Kualitas kamera belakang yang baik dengan resolusi 16MP
  • Mempunya radio, Support Jack, dan infrared

Kekurangan Oppo A3


Kekurangan yang dimiliki oleh Oppo A3 sebagai HP Oppo 2 Jutaan adalah sebagai berikut:

  • Belum mempunyai fitur fast charging
  • Baterai yang dimiliki masih non-removable
  • Tidak dilengkapi Gorilla Glass sebagai pelindung layar

Nah, itulah beberapa harga Oppo 2 jutaan yang bisa kamu dapatkan di beberapa toko online ataupun offline. Spesifikasinya tentu berbeda antara yang satu dengan yang lain. Untuk itu, kamu perlu menyesuaikan antara spesifikasi yang ada dengan ponsel yang betul-betul kamu butuhkan itu seperti apa, ya, Gengs.


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

7 Smartphone OPPO yang Dibekali RAM 6 GB

7 Smartphone OPPO yang Dibekali RAM 6 GB

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Brand smartphone asal China ini, selain dikenal populer dengan berbagai inovasi dan fitur terbaik pada kameranya. OPPO juga memerhatikan spesifikasi dan terus melakukan peningkatan di setiap produk terbaru yang dirilis. Salah satunya dengan mengembangkan ukuran RAM agar dapat menunjang keperluan pengguna dan mendukung performa smartphone menjadi semakin maksimal dalam hal multi tasking atau pun gaming. Berikut beberapa smartphone milik OPPO yang menghadirkan 6 GB tersebut.


Smartphone Oppo Dengan RAM 6 GB

 

OPPO Reno 10x Zoom

harga dan spesifikasi oppo reno 10x z00m


Dijual dengan harga Rp 7.5 juta yang diunggulkan karena kemampuan kameranya yangg mampu melakukan zoom melebihi smartphone lain, namun foto yang dihasilkan tetap maksimal. OPPO Reno 10x Zoom ini juga didukung prosessor Snapdragon 855 dan RAM sebesar 6 GB.

Nama: OPPO Reno 10x Zoom
OS: Android 9.0 (Pie), ColorOS 6
Layar: AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2340 pixels) 6.6 inch
Proteksi: Corning Gorilla Glass 6
Chipset: Processor Qualcomm SDM710 Snapdragon 855 (7 nm)
CPU: Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485)
GPU: Adreno 640
RAM: 6 GB, 8 GB
Memory Internal: 128 GB, 256 GB
Main Camera: 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8 m, PDAF, Laser AF, OIS
Periscope 13 MP, f/3.0, 130mm (telephoto), 5x optical zoom, PDAF, Laser AF, OIS (depth)
8 MP, f/2.2, 16mm (ultrawide)
Front Camera: Motorized pop-up 16 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.1", 1.0 m
Battery: Non-removable Li-Po 4065 mAh, Fast battery charging 20W (VOOC Flash Charge)
Warna: Ocean Green (Fog Sea Green), Jet Black (Extreme Night Black), Mist Pink, Ocean Blue 

OPPO Reno

harga dan spesifikasi oppo reno

Dibanderol harga Rp 4.9 juta smartphone yang dirilis awal tahun 2019 ini dibekali dengn chipset Snapdragon 710 sehingga OPPO Reno dapat memperoleh performa yang maksimal.

Nama: OPPO Reno
OS: Android 9.0 (Pie), upgradable to Android 10.0; ColorOS 6
Layar: AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2340 pixels) 6.4 inch
Proteksi: Corning Gorilla Glass 6
Chipset: Processor Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
CPU: Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)
GPU: Adreno 616
RAM: 6 GB, 8 GB, UFS 2.1
Memory Internal: 128 GB, 256 GB
Main Camera: 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8 m, PDAF
5 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: Motorized pop-up 16 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.1", 1.0 m
Battery: Non-removable Li-Po 3765 mAh, Fast battery charging 20W (VOOC Flash Charge)
Warna: Ocean Green, Jet Black, Nebula Purple, Pink Mist, Coral Orange, Inspiration Edition

OPPO F9

harga dan spesifikasi oppo f9

Dibanderol harga Rp 2.8 juta, smartphone yang dilengkapi dengan chipset Mediatek MT6771 Helio P60. Menawarkan pula RAM berkapasitas 6 GB sehingga performa OPPO F9 dapat lebih maksimal.

Nama: OPPO F9
OS: Android 8.1 (Oreo), ColorOS 5.2
Layar: LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2340 pixels) 6.3 inci
Proteksi: Corning Gorilla Glass 6
Chipset: Processor Mediatek MT6771 Helio P60 (12 nm)
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G72 MP3
RAM: 4 GB, 6 GB
Memory Internal: 64 GB
Main Camera: 16 MP, f/1.8, 1/3.1, 1.0 m, PDAF
2 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: 25 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.8", 0.9 m
Battery: Non-removable Li-Po 3500 mAh, Fast battery charging 20W (VOOC Flash Charge)
Warna: Sunrise Red, Twilight Blue, Starry Purple, Jade Green

OPPO K3

harga and spesifikasi oppo k3

Dibanderol harga Rp 2 juta yang dirilis pada pertengahan tahun 2019 ini didukung chipset Snapdragon 710 sehingga performa yang didapatkan mumpuni, selain itu OPPO K3 juga memiliki memori internal sebesar 64 GB, 128 GB, hingga 256 GB ditambah RAM sebesar 6GB sehingga dapat menunjang keperluan pengguna secara maksimal.

Nama: OPPO K3
OS: Android 9.0 (Pie), ColorOS 6
Layar: AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2340 pixels) 6.5 inci
Proteksi: Corning Gorilla Glass 5
Chipset: Processor Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
CPU: Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)
GPU: Adreno 616
RAM: 6 GB, 8 GB
Memory Internal: 64 GB, 128 GB, 256 GB
Main Camera: 16 MP, f/1.7, 1/2.5", 1.12 m, PDAF
2 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: Motorized pop-up 16 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.1", 1.0 m
Battery: Non-removable Li-Po 3165 mAh, Fast battery charging 20W (VOOC 3.0)
Warna: Black, Nebula Purple, Morning White

OPPO F11 Pro

spesifikasi and price oppo f11 pro

Dibanderol harga Rp 3.3 juta, smartphone yang mengusung pop-up selfie camera  dengan resolusi 48 MP lengkap bersama fitur AI ini. Rupanya menyedikan RAM sebesar 6 GB dan didukung oleh Helio P70.

Nama: OPPO F11 Pro
OS: Android 9.0 (Pie), ColorOS 6
Layar: LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2340 pixels) 6.53 inci
Chipset: Processor Mediatek MT6771 Helio P70 (12 nm)
CPU: Octa-core (4x2.1 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G72 MP3
RAM: 4 GB, 6 GB
Memory Internal: 64 GB, 128 GB
Main Camera: 48 MP, f/1.8, (wide), 1/2.25", 0.8 m, PDAF
5 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: Motorized pop-up 16 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.1", 1.0 m
Battery: Non-removable Li-Po 4000 mAh, Fast battery charging 20W (VOOC 3.0)
Warna: Thunder Black, Aurora Green

OPPO F7

spesifikasi dan harga oppo f7

Dijual dengan harga Rp 2.5 juta, smartphone yang menyematkan RAM sebesar 4 GB hingga 6 GB ini didukung dengan prosessor Mediatek MT6771 Helio P60 untuk menunjang kinerja OPPO F7 yang lebih baik.

Nama: OPPO F7
OS: Android 8.1
Layar: LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors (1080 x 2280 pixels) 6.23 inci
Proteksi: Corning Gorilla Glass 5
Chipset: Processor Mediatek MT6771 Helio P60 (12 nm)
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G72 MP3
RAM: 4 GB, 6 GB
Memory Internal: 64 GB, 128 GB
Main Camera: 16 MP, f/1.8, PDAF
Front Camera: 25 MP, f/2.0, 1/2.8", 0.9 m
Battery: Non-removable Li-Ion 3400 mAh
Warna: Solar Red, Diamond Black, Moonlight Silver

OPPO R17 Pro

spisifikasi dan harga oppo r17 pro

Dijual dengan harga Rp 6.9 juta ini sudah lama dirilis sekitar 2 tahun yang lalu, namun masih mampu bersaing hingga kini karena adanya RAM yang memiliki kapasitas 6 GB. Ditambah pula dengan Snapdragon 710 yang disematkan pada OPPO R17 Pro tersebut.

Nama: OPPO R17 Pro
OS: Android 8.1 (Oreo), ColorOS 5.2
Layar: AMOLED capacitive touchscreen 1080 x 2340 pixels, 6.4 inci
Proteksi: Corning Gorilla Glass 6
Chipset: Processor Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
CPU: Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)
GPU: Adreno 616
RAM: 6 GB, 8 GB
Memory Internal: 64 GB, 128 GB
Main Camera: 16 MP, f/1.8, 1/3.1, 1.0 m, PDAF
2 MP, f/2.4, (depth)
Front Camera: 25 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.8", 0.9 m
Battery: Non-removable Li-Po 3500 mAh, Fast battery charging 50W: 40% in 10 min
(SuperVOOC Flash Charge)
Warna: Radiant Mist, Emerald Green


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

Saingi Mi Note 10 dan Galaxy S20 Ultra, Oppo Menyematkan Kamera '108 MP'  Pada Reno3

Saingi Mi Note 10 dan Galaxy S20 Ultra, Oppo Menyematkan Kamera '108 MP' Pada Reno3

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Tidak mau kalah dengan samsung galaxy dan xiaomi, Oppo jugan akan mengusung ponsel berkamera dengan ukuran besar. Reno3 yang akan dirilis di Tanah Air akan memiliki kamera '108 MP'. Tetapi berbeda dengan samsung galaxy dan xiaomi yang memiliki sensor kamera sebesar 108 MP, Reno3 hanya memiliki sensor 48 MP tetapi bisa mengambil gambar berukuran 108 MP.

spesifikasi kamera oppo reno3

Ini bukan hasil dari proses upsacling, tetapi merupakan image stitching. Perlu kamu ketahui image stitching adalah teknik menggabungkan beberapa foto menjadi satu. Pemprosesan imgae pada Reno3 adalah melakukan kalibrasi warna hingga ukuran piksel pada setiap gambar yang berbeda. Jadi warna yang dihasilkan tidak hanya beresolusi tinggi tetapi juga kaya akan warna.

Fitur Ultra Dark Mode merupakan salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Oppo Reno3, sehingga kamu bisa mengambil gambar pada malam hari . Fitur ini akan aktif ketika pengambilan gambar dikakukan pada ruangan dengan kecerahan layar dibawah 5 flux, atau kira0kira setara dengan cahaya 5 buah lilin.

Fitur selanjutnya ada Ultra Ngiht Selfie, dengan kamera berukuran 44 MP dan dipadukan dengan AI, kamu bisa potret selfie dimalam hari yang minim cahaya dengan foto yang dihasilkan akan tetap terang.

Oppo Reno3 juga memiliki fitur Ultra-Wode Angle dengan sudut pandang di 119,9 drajat dan kemampuan zoom hybrid 5x untuk melakukan pengambilan gambar object yang berjarak jauh.

Untuk spesifikasi lainnya masih belum terbuka, akan kita ketahui nanti pada saat rilis pertengahan maret 2020. Reno3 yang akan rilis ditanah air ini akan berbeda spesifikasinya dengan yang ada di India maupun China.

Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

5 Handphone OPPO Kamera Terbaik Tahun 2020

5 Handphone OPPO Kamera Terbaik Tahun 2020

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.

Handphone Oppo merupakan handphone yang berasal dari vendor asal China. Handphone ini mendapatkan pasarnya di Indonesia karena banyak hal. Orang-orang menyukai OPPO karena spesifikasi dan harganya yang masuk akal. Seakan-akan menargetkan anak muda sebagai pasar utamanya, kelebihan yang dimiliki OPPO adalah untuk selfiedan bermain game. Para gamers dirasa cocok memiliki handphone jenis OPPO, apalagi belakangan ini game online memang sedang marak-maraknya.  

Sedangkan untuk kualitas kamera, OPPO sepertinya tidak perlu diragukan lagi. Salah satu keunggulan utama dari handphone OPPO adalah keunggulan kamera depanya. Sangat banyak jenis handphone OPPO yang memiliki kualitas kamera depan yang baik sehingga tidak heran banyak anak muda yang membelinya untuk mendapatkan hasil swafoto yang jernih dan tajam. Namun tidak hanya kamera depan, kamera belakang OPPO juga menjadi andalan dalam mengabadikan momen. Bahkan, kamu akan mendapati hasil jepretan gambar menggunakan handphone OPPO terlihat seperti menggunakan kamera profesional. Dari sekian banyak jenis handphone OPPO kamera terbaik yang ada, artikel ini merangkum 5 tipe handphone OPPO kamera terbaik sebagai tambahan referensi kamu jika kiranya kamu sedang membutuhkanya.

OPPO Find X2 Pro

Handphone Oppo Kamera Terbaik

Handphone Oppo kamera terbaik yang pertama jatuh kepada OPPO Find X2 Pro. Bahkan DxOmark menobatkan handphone yang dijual seharga Rp. 17.999.000 ini di posisi pertama sebagai hp kamera terbaik mengalahkan HUAWEI Mate 30 Pro. Hp ini memiliki tiga buah kamera belakang yang memiliki resolusi masing-masing kamera utama dengan 13 MP f/3.0 Periscope Telephoto Camera 48MP f/1.7 (wide), dan 48MP f/2.2 (ultrawide) yang tentunya akan menghasilkan hasil jepretan yang berkualitas. Perangkat ini juga yang mendukung mampunya kamera ini untuk menghasilkan zoom hybrid 10x. Sedangkan kamera depan handphone ini memiliki resolusi 32MP. Perusahaan OPPO mengklaim bahwa OPPO Find X2 Pro adalah handphone pertama yang mendukung All Pixel Omni-directional PDAF yang bisa mencapai 100 persen pixel focusing dan omnidirectional focusing.

Sedangkan untuk kualitas rekam video, handphone ini memiliki dua fitur stabilizer, yaitu Steady dan Ultra Steady Pro. Tentu saja fitur ini akan membantu kamu menghasilkan video yang stabil dan jernih. Selain 2 fitur tadi, untuk mengurangi noise yang muncul saat perekaman video, fitur Video Noise Reduction juga terdapat di handphone ini. Fitur tambahan lainya adalah Studio in Palm yang bisa kamu gunakan untuk mengedit video langsung tanpa harus membuka aplikasinya terlebih dahulu. Dengan semua fitur ini, hasil jepretan dan video kamu akan terlihat seperti menggunakan kamera profesional.

OPPO Reno3

handphone OPPO kamera terbaik

Tipe handphone OPPO yang satu ini bernama OPPO Reno3. Memiliki kamera dengan jumlah total sebanyak 5 buah kamera yang terdiri dari 4 kamera di bagian belakang dan 1 kamera di depan, handphone OPPO kamera terbaik ini disebut sebagai mobile photography. Kamera utama handphone ini memiliki resolusi 48MP f/1.8 (wide lense) yang dilengkapi dengan fitur 108 MP Ultra Clear Image, kamera telephoto yang memiliki resolusi 13MP f/2.4, kamera ultrawide yang memiliki resolusi 8MP f/2.2, dan kamera mono dengan resolusi 2MP f/2.4. Kamera handphone ini diklaim dapat memberikan berbagai skenario pencahayaan yang dapat menghasilakn foto dengan kualitas luar biasa. Fitur Ultra Clear Image yang terdapat pada kamera utama akan mengambil foto multi-frame dan secara otomatis akan digabungkan. Sedangkan pada kamera depan, fitur Ultra Night Selfie dengan resolusi 44MP akan menghasilkan foto selfi dengan detail tekstur wajah yang tetap terjaga walapun dalam keadaan rendah cahaya. Handphone ini mengusung teknologi 5x Hybrid Zoom dengan kemampuan 20x Digital Zoomyang dapat digunakan pada saat megambil gambar ataupun merekam video.

OPPO Reno3 10x Zoom

Hanphone OPPO Kamera Terbaik

Lini OPPO Reno Kembali meluncurkan handphone OPPO kamera terbaik yang cocok untuk kamu yang mempunyai hobi di dunia fotografi. Berbeda dengan OPPO Reno 3, handphone ini hanya memiliki 3 kamera di bagian punggungnya. Kamera utama handphone ini memiliki konfigurasi 48MP Ultra-Clear HD yang menggunakan Optical Image Stabilization(OIS) dan closed-loop focusing motor yang berguna untuk menangkap gambar pengguna secara real, kamera telephoto dengan resolusi 13MP, dan juga kamera ultra-wide beresolusi 8MP. Ketiga kamera ini mewujudkan full-focal-length sebesar 16mm-160mm, inilah yang membuat handphone ini mampu melakukan zoom hybrid 10x. Selain itu, kamera ini dilengkapi dengan fitur Night Mode 2.0 yang mampu meningkatkan kejernihan gambar dan mengurangi noise saat kamu mengambil gambar pada malam hari.

Kebutuhan selfie kamu akan terpenuhi dengan bantuan kamera depan handphone ini yang memiliki resolusi 16MP dengan teknologi motorized pop-up. Kamera depan handphone ini tersembunyi dan akan muncul dengan struktur pivot-rising. Dalam waktu 0.8 detik, kamera itu akan muncul ketika pengguna ingin melakukan selfie.

OPPO A9 2020

Handphone OPPO Kamera Terbaik

Kedua handphone OPPO kamera terbaik di atas rata-rata dibandrol dengan harga fantastis. Namun, OPPO dengan baik hati meluncurkan OPPO A9 2020 yang digadang-gadang sebagai handphone OPPO murah namun memiliki kualitas kamera yang unggul. Dengan harga Rp. 3.999.000, handphone yang memiliki 4 kamera di bagian belakangnya ini mengusung Quad Camera dengan kamera utama yang memiliki basis ISOCELL Bright GM1 dengan resolusi 48MP f/1.8 (wide). Kamera ini dapat memotret objek walaupun dengan cahaya rendah. Lensa ultrawide dengan resolusi 8MP f/2.3 serta Lensa mono dan portrait pada handphone ini memiliki resolusi masing masing 2MP f/2.4 yang dapat memberikan kesan retro pada hasil foto kamu sehingga terlihat lebih artistik. Sementara kamera depan handphone ini memiliki resolusi 16 MP f/2.0 (wide). Uniknya, semua kamera ini juga dilengkapi dengan fitur Ultra Night Mode yang bisa memaksimalkan hasil jepretan kamu di malam hari. Sementar aitu, kualitas perekaman video pada handphone ini mencapai 4k yang dilengkapi dengan teknologi Electronic Image Stabilization yang membantu kamu saat merekam video tanpa adanya ‘shaking’.

OPPO F11 Pro

Handphone Oppo Kamera Terbaik

Semenjak pertama kali dliuncurkan, Tagline “Portrait Expert” sudah melekat pada salah satu handphone oppo kamera terbaik ini.  Keunikan dari handphone ini adalah ia memiliki kamera selfie yang dapat muncul ke permukaan atau disebut juga pop-up dengan resolusi kamera 16MP yang memiliki efek bokeh. Kamera pop-up yang akan muncul jika dibuka denga face unlock ini tersembunyi di bodi handphone. Dengan fitur brilliant ini, layer OPPO F11 terlihat lebih luas.

Tentu saja ini adalah incaran banyak orang. Sementara untuk kamera belakang, handphone ini mengusung kamera tipe ganda yang memiliki resolusi 48MP f/1.8 (wide) yang dilengkapi dengan sensor ISOCELL GM1 dan kamera depth sensor dengan resolusi 5 MP f/2.4. dengan fitur kamera seperti ini, akan dapat menghasilkan detail foto yang tajam dari segi komposisi warna maupun cahaya yang akan terlihat natural.


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.

5 Smartphone Oppo Terbaik Dengan Spek Tercanggih, Siap Beradu Saing!

5 Smartphone Oppo Terbaik Dengan Spek Tercanggih, Siap Beradu Saing!

Sebelum ke topik utama, berikut artikel terkait yang kami bagikan sebelumnya.. > Kumpulan Ebook Pemrograman.


smartphone oppo terbaik

Smartphone Oppo terbaik dengan spek tercanggih - Salah satu perusahaan besar yang berkecimpung di dunia teknologi asal Tiongkok ini berhasil melebarkan sayapnya di kancah internasional. Namanya meroket dan diperhitungkan di dunia gadget karena smartphone ciptaannya berhasil menggaet banyak peminat. Bahkan, gaung brand dari HP ini mampu mengalahkan merek HP dari Amerika, Jepang, dan Korea Selatan.

Oppo memang dikenal sebagai salah satu vendor terbesar yang fokus pada desain dan kamera. Akan tetapi tidak hanya itu, sebab Oppo pun selalu melakukan inovasi agar spesifikasi pada smartphone-smartphone nya mampu bersaing dengan brand smartphone lainnya di pasaran. Apalagi semakin berkembangnya zaman, tidak sedikit smartphone dari Oppo lahir dengan berbagai inovasi baru, terutama untuk smartphone kelas menengah hingga kelas atas.

Maka dari itu, tidak heran jika beberapa atau banyak smartphone dari Oppo yang sukses secara global. Karena jika dilihat dari spesifikasinya, memang smartphone Oppo ini layak mendapatkan banyak peminat dan tentu saja dikategorikan sebagai smartphone kelas atas yang memiliki spesifikasi tinggi. Penasaran smartphone apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Oppo Reno 3 Pro

oppo reno 3 pro


Oppo Reno 3 Pro memiliki dimensi layar 6,4 inci dengan tipe panel layar Super AMOLED beresolusi 1080 x 2400 piksel. Layarnya  sudah terlindungi dengan Corning Gorilla Glass 5 sehingga tidak mudah tergores dan seharusnya tidak retak saat mengalami kecelakaan minor HP terjatuh. Sementara dari sisi kekuatan baterai, Oppo Reno 3 Pro dibekali baterai berkapasitas lumayan besar 4025mAh, tidak lupa dengan disertai fitur fast charging 30W VOOC 4.0. Di mana penggunanya hanya membutuhkan waktu 70 menit untuk bisa sampai pada 100%.

Beralih ke fitur kamera yang dimiliki oleh Reno 3 Pro. Kamera belakang dari Reno 3 Pro tidak bisa diremehkan. Oppo menyematkan kamera 64 MP, 13 MP telefoto, 8 MP ultrawide, serta lensa monokrom 2 MP. Sedangkan untuk kamera depan, Reno 3 Pro memiliki dua kamera depan yang beresolusi 44 MP dan 2 MP depth. Di mana kamera 2 MP dengan depth sensor ini mampu menghasilkan foto bokeh yang bagus, jernih, serta mulus.

• Chipset : Tenknologi Mediatek Helio P95 (12 nm)
• OS : Android 10
• RAM: 8GB
• Memori internal : 256GB
• Pilihan Warna : Auroral Blue, Midnight Black, Sky White
• Tanggal Rilis : Maret 2020
• Harga Oppo Reno 3 Pro Indonesia Terbaru : Rp 7.999.000
• Harga Oppo Reno 3 Pro Indonesia Termurah : Rp 7.199.000

2. Oppo A52

oppo a52

Oppo A52 memiliki tinggi 162mm, lebar 75,5mm dan tebal 8,9mm. Sementara untuk ukuran layar yang besar yaitu 6,5 inci sehingga smartphone flagship ini akan tetap nyaman ketika berada dalam genggaman. Di bagian sisi kiri dan kanan layar terdapat bezel yang sangat tipis, hanya berukuran 1,73 mm. Selain itu, Oppo juga menyematkan Teknologi Low Temperatur Polycrystalline Silicon (LTPS) pada smartphonenya ini agar mampu memberikan kejernihan tampilan yang luar biasa.

Memiliki performa kelas atas, tentu saja membuat Oppo A52 banyak digandrungi banyak peminat gadget. Beberapa alasan seperti kapasitas baterai jumbo 5000 mAh serta dilengkapi fitur fast charging untuk pengisian baterai dengan daya sebesar 18W, menjadi alasan mengapa A52 laku keras di pasaran. Sementara dari fitur kamera, Oppo A52 memiliki kamera utama beresolusi 12 MP, kamera ultrawide-angle beresolusi 8 MP, kamera depan beresolusi 16 MP, serta kamera makro dan kamera portrait yang masing-masing beresolusi 2 MP. 

• OS : Android 10
• Memori Internal : 128GB
• RAM: 6GB & 8GB
• Harga:
- Oppo A52 (128GB) Twilight Black Rp2.995.000
- Oppo A52 (128GB) Stream White Rp2.999.000

3. Oppo Find X2

oppo find x2

Salah satu smartphone keluaran terbaru ini memiliki dimensi 164,9mm X 74,5mm X 8mm, berat sebesar 196gr (ceramic) / 187gr (glass). Memiliki desain yang ciamik dan menarik, Oppo Find X2 dibekali dengan ukuran layar luas 6.7 inci dengan tipe layar OLED, serta resolusi layar 3168x1440 (QHD+) yang dilengkapi refresh rate up to 120Hz.

Sedangkan untuk keunggulan dari fitur kamera, Oppo Find X2 memiliki kamera belakang beresolusi 48 MP, 12 MP Ultra Wide Angle Camera, 13 MP Telephoto Camera, dan selfie camera 32 MP. Sudah tidak diragukan lagi bahwa Oppo Find X2 memang juara dari segi kamera. Tidak cukup sampai di situ, smartphone canggih pabrikan asal Tiongkok ini pun dibekali dengan kapasitas baterai 4200 mAh serta fitur fast charging up to 65W, yang membuat smartphone lebih tahan lama dengan daya pengisian baterai yang cepat.

• OS : Android 10
• CPU Speed : up tp 2.84GHz
• CPU Type : octa-core, 64-bit
• GPU : Adreno 650
• Memori : 12GB RAM+256GB ROM
• Harga: Rp14.999.000

4. Oppo Find X2 Pro

oppo find x2 pro

Smartphone flagship yang merupakan series dari Oppo Find X2 ini memiliki ukuran layar lebar 6,7 inci dengan resolusi 1440 x 3168 piksel. Layar Oppo Find X2 Pro ini pastinya mampu memberikan pengalaman cinematic terbaik dengan refresh rate 120Hz yang sangat memanjakan para gamers. Sementara untuk teknologi chipsetnya, Oppo membekali Find X2 Pro dengan Snapdragon 865 dari Qualcomm yang dipadukan dengan RAM 12 GB dan memori internal 512 GB.

Beralih ke kapasitas baterai, Oppo Find X2 Pro dilengkapi dengan kapasitas baterai 4.260 mAh yang tentunya sudah dilengkapi dengan fitur pengisian daya cepat. Oppo mengklaim bahwa smartphone andalannya ini dapat mengisi daya hingga penuh hanya dalam waktu 38 menit. Bahkan, yang paling menarik Oppo Find X2 Pro mendapatkan penghargaan DxOMark karena pengujian kameranya yang memukau mendapatkan penilaian tertinggi.

• OS : Android 10.0; ColorOS 7.1
• Chipset : Snapdragon 865
• GPU : Adreno 650
• RAM : 12 GB
• Internal Memori : 512 GB
• Harga : Rp17.999.000

5. Oppo Reno 10X Zoom

oppo reno 10x zoom

Salah satu smartphone Oppo terbaik ini tampil dengan desain yang sangat menarik. 
Smartphone ini mengusung desain dengan layar yang penuh serta nyaris tanpa terdapat bezel. Saturasi warna yang terdapat pada Reno 10X Zoom memiliki warna yang bagus yaitu ocean green. Sedangkan untuk ukuran layarnya yakni 6,6 inci dengan desain Panoramic Screen dan memiliki resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel). Yang tidak kalah menariknya adalah Reno 10X Zoom dibekali dengan Corning Gorilla Glass 6.

Seperti hal nya namanya, Reno 10X Zoom memiliki kemampuan 10x hybrid zoom yang mampu melampaui batasan yang ada pada fotografi smartphone. Dilengkapi tiga kamera belakang, yakni kamera utama dengan resolusi 48 MP, kamera telephoto dengan resolusi 13 MP, dan kamera bersudut lebar dengan resolusi 8 MP. Selain itu, Reno 10x Zoom ditenagai dengan sensor flagship Sony IMX586 48MP untuk lebih memudahkan pengguna mengambil potret malam hari yang berkelas.

• Chipset : Qualcomm Snapdragon 855
• RAM : 8GB/256GB atau 6GB/128GB
• Kapasitas baterai : 4065 mAh
• Fast charging : 20 Watt
• Harga : Rp11.499.000


Selain berbagi tutorial gadget, kami juga menyediakan web store produk digital, cek dibawah ini.